Rapat Pimpinan (Rapim) IV 2022 Perum Peruri

17 Oktober 2022

Perum Percetakan Uang Republik Indonesia (Perum Peruri)  menyelenggarakan Rapat Pimpinan (Rapim) IV 2022, dimulai tanggal 11 sampai 12 Oktober 2022 di Aston Sentul Lake Resort & Conference Center,Bogor. Sejumlah pejabat/pimpinan Perum Peruri dan anak perusahaan menghadiri Rapim Peruri yang mengangkat tema “TRANSFORMING PRODUCTIVITY INTO PROFITABILITY” diantaranya Direktur Utama Peruri Security Printing bapak Ahmad Hidayat.

Hari pertama Rapim IV Peruri dibuka oleh Asisten Deputi Bidang Jasa Telekomunikasi dan Media bapak Yohanes Babtista Priyatmo Hadi dengan menyampaikan materi  Peningkatan kinerja melalui pengembangan  bisnis baru (Digital) dan penguatan core bisnis (Penugasan sesuai PP 06). Acara dilanjutkan dengan pemaparan bisnis oleh masing-masing  kepala divisi perum peruri.

Hari kedua diawali dengan melakukan senam bersama, acara dilanjutkan dengan mendengarkan pemaparan dari seluruh  divisi support  Perum Peruri.Dalam RAPIM IV, agenda penting adalah Expo Divisi Support atas program kerja rutin, non rutin, maupun baru yang mendukung peningkatan produktivitas dan pertumbuhan profitabilitas. Expo ini dibuat sebagai sarana diskusi mengenai program kerja dari Divisi Support untuk mendukung unit bisnis. Berdasarkan diskusi interkatif tersebut, diharapkan adanya perbaikan program kerja yang lebih bersifat sinergis antara Divisi Support dan Unit Bisnis.

Acara Rapat Pimpinan (Rapim) IV 2022 ditutup dengan sambutan dari Direktur Utama Perum Peruri ibu Dwina Septiani Wijaya dan  diakhiri dengan foto bersama.

Rajapola